Categories
Barista

Dialing in vs Kalibrasi

Salah satu kegiatan wajib seorang barista kopi spesialti, mencari resep kopi yang sesuai di hari tersebut sebelum disajikan ke pelanggan. Ada yang menyebutnya sebagai dialing in, ada yang menyebutnya sebagai kalibrasi. Manakah yang benar?

Ketika saya bekerja pertama kali di kafe kopi spesialti, saya diajarkan bahwa kegiatan ini disebut sebagai dialing in. Pada saat itu saya mengira bahwa semua kafe kopi spesialti menyebutnya juga sama. Ternyata tidak. Kebanyakan malah mereka menyebutnya sebagai kalibrasi.

Awalnya saya berpikir, hanya perbedaan penyebutan saja, jika dalam Bahasa Inggris akan menggunakan dialing in, Bahasa Indonesia akan menggunakan kalibrasi. Namun yang menjadi pertanyaan lagi adalah bukankah kalibrasi dalam Bahasa Inggris adalah calibration?

Menurut New Oxford American Language, calibration artinya the action or process of calibrating an instrument or experimental readings (kegiatan atau proses menyesuaikan sebuah instrumen atau bacaan eksperimen, contohnya seperti kalibrasi sebuah timbangan biasanya menggunakan pemberat agar bacaan yang dihasilkan sesuai dengan berat sebenarnya). Sedangkan untuk dialing in artinya adalah indicate or regulate by means of a dial (mengindikasikan atau meregulasi dengan menggunakan cakra angka, contoh mengatur volume radio sesuai dengan cakra angka yang tersedia).

Berdasarkan arti kata calibration dan dialing in di atas, kata kunci untuk calibration adalah menyesuaikan, dialing in adalah meregulasi atau mengatur.

Menurut saya, penggunaan kata calibration/kalibrasi akan lebih cocok ketika seorang barista junior perlu menyesuaikan rasa yang didapat dalam mencicipi kopi dengan head barista yang lebih berpengalaman, agar barista junior ini terkalibrasi akan rasa kopi yang sesuai standard kafe di mana dia bekerja dengan head barista ini sebagai acuannya. Sedangkan kata dialing in, akan lebih cocok ketika seorang barista mengatur resep untuk kopi di hari itu dengan cakra angka yang ada di grinder kopi. Tentunya mencari resep espresso tidak hanya bergantung dari kasar atau halusnya gilingan kopi, tetapi banyak variabel yang lain: dose, yield,temperatur mesin, tekanan mesin, dan lain sebagainya.

Kesimpulannya adalah kegiatan mencari resep kopi akan lebih cocok jika disebut sebagai dialing in dibandingkan dengan penyebutan kalibrasi. Mungkin pembahasan ini adalah hal yang sepele, namun dari penggunaan kosakata yang benar untuk hal yang sepele akan mempersiapkan kita lebih lagi untuk kosakata kopi lain yang lebih rumit.

9 replies on “Dialing in vs Kalibrasi”

Mungkin menurutku biar lebih enak gambarannya, shift pagi atau shift awal hari yang do the ‘dial in’. Kemudian shift selanjutnya yang melakukan ‘calibration’ untuk menyamakan persepsi kopi di hari tersebut. CMIIW :))

Like

Shift pagi dialing-in,
Shift berikutnya coba note dari shift pagi,
Kalau masi sama,lanjut dengan note itu.

Kalau ga…dialling sesuai kesepakatan kalibrasi.

Like

IMHO, dari tujuan penggunaan kata dan kontekstual kalimat sebenarnya sama, cuma secara sintaksis atau penggunaan kata di dalam kalimat mungkin bisa dijabarkan sesuai struktur bahasa Inggris, contohnya kaya gini…

I always [verb 1] to [verb 2] [noun] => I always dial in the equipments/tools to calibrate the coffee.

Makna kalimatnya jd “kalibrasi” dilakukan dengan cara “dial in” peralatan² si barista.

Semoga gak salah.

Like

Leave a reply to Kenapa Dialing in Espresso? – Kehidupan Barista dan Sekitarnya Cancel reply